Rusia meminta dukungan Indonesia dalam proyek kereta api di Kalimantan. Rusia juga menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dalam proyek infrastruktur lainnya di Kalimantan pada masa mendatang.
Pertemuan ini membahas tahap-tahap penjajakan diusulkannya suatu perjanjian perdagangan antara ASEAN dan negara mitra khususnya dalam konteks gagasan pembentukan ASEAN-Canada FTA.
Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Pembangunan Ekonomi Rusia Maksim Oreshkin di sela-sela pelaksanaan Pertemuan Menteri Ekonomi ASEAN (ASEAN Economic Ministers’ Meeting/AEM) ke-51 di Bangkok, Thailand, Selasa (10/9).
Indonesia menyampaikan perhatiannya atas hambatan bagi produk berbahan minyak sawit di Rusia, dan meminta Rusia menindaklanjuti rencana imbal dagang pesawat tempur Sukhoi SU-35. Indonesia juga meminta dukungan Rusia selaku anggota Eurasian Economic Union (EEU) atas insiatif pembentukan perjanjian perdagangan antara Indonesia dan EEU.
Sebelumnya, Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Iman Pambagyo melaksanakan pertemuan bilateral dengan Deputi Menteri Perdagangan Internasional Kanada John Hannaford.