Search

Penandatanganan Kontrak PT Wangta Agung Indonesia dengan Urban Footwear Pty Ltd, Australia

  Dengarkan Berita Ini


PT Wangta Agung akan mengekspor alas kaki ke Australia dengan menggunakan sistem Original Equipment Manufacturer (OEM) dengan menggunakan ‘brand retailer’ yang dipasok oleh Urban Footwear Pty Ltd.

Ekspor dengan sistem ini diharapkan dapat menjadi pintu masuk bagi PT Wangta Agung sebagai pemilik merek sepatu/sandal Ardiles ke pasar Australia.

Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Sydney memfasilitasi penandatanganan kontrak kerja antara PT Wangta Agung dari Indonesia dengan Urban Footwear Pty Ltd dari Australia di Kantor ITPC Sydney, Australia, Jumat (1/3). Disaksikan oleh Konjen RI Sydney, Heru Hertanto Subolo dan Kepala ITPC Sydney, Ayu Siti Maryam, Managing Director - Urban Footwear Pty Ltd, Nik Gouganovski menandatangani kontrak dengan PT Wangta Agung senilai USD 5 juta yang akan diimplementasikan selama 5 tahun.