Search

Pembukaan Musyawarah Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah Provinsi Jawa Tengah

  Dengarkan Berita Ini


Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan menghadiri acara Musyawarah Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah Provinsi Jawa Tengah yang berlangsung di Tegal, Jawa Tengah, Sabtu (4 Mar). Acara ini dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Mendag menyampaikan, pemerintah memiliki harapan besar kepada Muhammadiyah dan Aisyiyah sebagai organisasi Islam yang berusia lebih dari 100 tahun yang telah mampu terus menciptakan para wirausaha yang unggul dan berkualitas dalam menguatkan fondasi dan menumbuhkan ekonomi bangsa.

Upaya perbaikan ekosistem bisnis terus dilakukan Kementerian Perdagangan, khususnya melalui empat pilar, yaitu pembukaan akses pasar, peningkatan daya saing, digitalisasi dan Information Technology (IT), serta pembiayaan untuk memajukan para pelaku UMKM Indonesia agar naik kelas dan maju menjadi UMKM ekspor.

Mendag berharap, acara ini dapat menjadi sarana untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam menghadapi tantangan ke depan yang semakin kompleks dan dinamis.

.

.