Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi menjadi juri pada ajang Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2021 di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta, Jumat (26 Nov).
Ajang ini bertujuan untuk mendorong lahirnya bibit-bibit unggul wirausaha muda yang kreatif, inovatif, dan dapat berkontribusi aktif untuk perekonomian Indonesia. Perhelatan ini diharapkan dapat terus memotivasi generasi muda untuk kreatif dan inovatif dalam menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitarnya.
Di babak Grand Final WMM Capital League, lima finalis mempresentasikan konsep usahanya kepada dewan juri nasional, yaitu Menteri BUMN, Erick Thohir; Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi; Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki; Anggota Wantimpres, Putri Kuswisnuwardani; serra Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi.
Setiap juri akan berperan sebagai calon investor dan langsung memberikan nilai investasinya kepada setiap finalis. Adapun total investasi maksimal yang bisa diperoleh finalis adalah Rp2,5 miliar. Investasi tersebut nantinya akan langsung dapat digunakan oleh finalis untuk pengembangan usahanya.
,
,