Kepala Bekraf memberikan sambutan pada kegiatan yang diikuti oleh para pelaku usaha dan masyarakat Uni Emirat Arab (UEA) ini.
Turut hadir pula pada kegiatan ini, yaitu Duta Besar RI Abu Dhabi, Husin Bagis; Direktur Pengembangan Promosi dan Citra, Tuti Prahastuti; Konjen RI Dubai, Ridwan Hassan; serta perwakilan dari instansi terkait, PT Astra Internasional, PT WIKA selaku kontraktor Paviliun Indonesia, dan PT Samudra Dyan Praga selaku operating agency dari Paviliun Indonesia.
Dalam rangkaian kegiatan ini, Dirjen PEN hadir pada acara Business Reception.
Paviliun Indonesia berlokasi di zona “Opportunity” dengan luas lahan sebesar 1.860 m2 dan akan dibangun 3 lantai dengan total luas mencapai 2.500 m2. Paviliun Indonesia akan membawa konsep Indonesia Emas 2045.
Dalam rangka persiapan partisipasi Indonesia pada Expo 2020 Dubai, Kementerian Perdagangan hadir pada Peletakan Batu Pertama Paviliun Indonesia di ekspo tersebut, Senin (9 Sep). Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Dody Edward selaku Commissioner General Paviliun Indonesia memberikan sambutan pada acara tersebut.