Search

Partisipasi Indonesia pada Fine Food Australia 2019

  Dengarkan Berita Ini


Indonesia berpartisipasi pada pameran makanan dan minuman international terbesar di Australia, Fine Food Australia 2019, yang diselenggarakan di International Convention Centre (ICC) Sydney pada 9–12 September 2019. Duta Besar RI untuk Australia dan Republik Vanuatu, Y. Kristiarto S. Legowo didampingi Konjen RI Sydney, Hero H. Subolo; Atase Perdagangan RI Canberra, Agung Wicaksono; dan Kepala ITPC Sydney, Ayu Siti Maryam secara resmi membuka Paviliun Indonesia pada Senin (9 Sep).

Selama pameran berlangsung, Paviliun Indonesia dikunjungi sekitar 2.200 pengunjung pameran dan menghasilkan potensi transaksi senilai USD 2,38 juta.

Pada Paviliun Indonesia, terdapat 8 eksibitor yang berpartisipasi. Ada lima perusahaan makanan dan minuman dari Indonesia, yaitu PT Dua Kelinci, PT Helmigs Prima Sejahtera, PT Sari Segar Husada, PT Garuda Top Plasindo, dan PT Kampung Kearifan Indonesia, serta tiga distributor produk Indonesia di Australia, yaitu Eastern Cross Trading Co., Sony Trading P/L, dan Grein Australia P/L.