Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan semakin yakin keberhasilan perdagangan di lokapasar (marketplace). Para pedagang diminta terus meningkatkan jangkauan promosi dan interaksi dengan konsumen. Kontribusi perdagangan daring sangat besar dalam menopang kemajuan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).