Kementerian Perdagangan mengganjar penghargaan Primaniyarta 2021 kepada para eksportir nasional. Mereka telah berjasa dalam meningkatkan nilai ekspor nasional. Surplus neraca perdagangan berhasil mencatatkan nilai tertinggi sepanjang sejarah yaitu sebesar USD 30,81 miliar periode Januari–Oktober 2021.