Trade Expo Indonesia (TEI) ke-39 siap menghadirkan empat program unggulan untuk menyukseskan upaya promosi produk ekspor Indonesia guna meningkatkan kinerja ekspor nasional. TEI ke-39 akan digelar pada 9--12 Oktober 2024 di Indonesia Convention Exhibiton (ICE), Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang, Banten dengan mengusung tema “Build Strong Connection with the Best of Indonesia”.