Search

Periode 16—28 Februari 2023, Harga Referensi CPO Menguat, Bea Keluar CPO USD 74/MT, dan Pungutan Ekspor CPO USD 95/MT

  Dengarkan Berita Ini

Harga referensi produk minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO) untuk penetapan bea keluar (BK) dan tarif Badan Layanan Umum Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BLU BPD-PKS) atau pungutan ekspor (PE) periode 16—28 Februari 2023 adalah USD 880,03/MT. Nilai ini meningkat sebesar USD 0,72 atau 0,08 persen dari periode 1—15 Februari 2023, yaitu sebesar USD 879,31/MT. Penetapan ini tercantum dalam Keputusan Menteri Perdagangan Nomor 146 Tahun 2023 tentang Harga Referensi Crude Palm Oil yang Dikenakan Bea Keluar dan Tarif Layanan Badan Layanan Umum Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit periode 16—28 Februari 2023.

  • Share