Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Perdagangan dan Perindustrian (Mendagin) Republik Demokratik Timor-Leste (RDTL) Filipus Nino Pereira pada Kamis, (1/8) di kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta. Pertemuan membahas peningkatan kerja sama perdagangan secara bilateral, regional, dan multilateral. Salah satunya, Memorandum of Understanding (MoU) Technical Cooperation on Trade Sector (TCTS) atau Kerja Sama Teknis dalam Bidang Perdagangan.