Search

Mendag Zulhas Beri Pembekalan Wisuda Akademi Metrologi Kemendag di Sumedang

  Dengarkan Berita Ini

Mendag Zulhas Beri Pembekalan Wisuda Akademi Metrologi Kemendag di Sumedang

Mendag Zulhas di Akademi Metrologi Kemendag.

Menteri Perdagangan Republik Indonesia (Mendag RI) Zulkifli Hasan (Zulhas) memberikan pembekalan wisuda ke-5 sekaligus meresmikan gedung baru Akademi Metrologi (Akmet), di Jalan Raya Bandung-Sumedang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (13/12).

Di awal pembekalannya, Mendag yang beken dipanggil Zulhas memberikan ucapan selamat kepada orang tua dan wisudawan. Ia menuturkan, sebanyak 51 mahasiswa dan mahasiswi yang diwisuda hari ini pantas berbangga atas pencapaian mereka masing-masing, usai tiga tahun berkuliah di perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Perdagangan (Kemendag) tersebut.

Sebagai informasi, Akmet adalah perguruan tinggi di bawah naungan Kemendag yang membuka kesempatan bagi putra-putri di berbagai daerah Indonesia untuk mengikuti pendidikan Program Studi D-III Metrologi dan Instrumentasi secara gratis. "Bapak-ibu, orang tua mahasiswa-mahasiswi yang hari ini diwisuda, tentu anak-anakku sekalian, saya mengucapkan selamat," kata Mendag Zulhas.

Dengan berbekal ilmu yang mereka dapat, Zulhas mengajak para lulusan Akmet Kemendag untuk berbakti kepada keluarga, masyarakat dan negara. "Anak-anakku sekalian saya kira sudah memiliki bekal yang sangat cukup untuk berbakti kepada keluarga, tentu utamanya kepada bangsa dan negara."

Zulhas menerangkan, lulusan Akmet Kemendag sangat dibutuhkan masyarakat. Ilmu metrologi dan instrumentasi yang dipelajari di Akmet Kemendag, kata Zulhas, sangat penting, sebab menyangkut hajat hidup orang banyak.

Zulhas menjabarkan, sejumlah pengukuran penting dilakukan dengan tepat dan terpercaya, seperti pengukuran timbangan di pasar, meteran listrik, volume di pom bensin, gas, hingga pengukuran barang keluar masuk Pelabuhan.

"Jadi ini menyangkut kebutuhan sehari-hari yang penting sekali makanya Kemendag mengadakan Akademi Metrologi. Ini akan ada terus, selama masih ada kehidupan masih ada ukuran-ukuran tersebut dan (mereka) langsung kerja," tuturnya.

"Lulusan sudah punya ilmu yang sangat dibutuhkan masyarakat, saya harap mereka memberikan yang terbaik untuk keluarga dan bangsa-negara," imbuhnya.

Plt Sekjen Kemendag, Suhanto menjelaskan, sebanyak 51 wisudawan kali ini terdiri 43 lulusan dengan predikat pujian dan 8 lulusan lainnya dengan predikat sangat memuaskan. "Saat ini wisudawan yang telah diterima rata-rata 98% langsung bekerja di pemerintahan maupun swasta, 2%nya meneruskan ke jenjang S1. Akademi Metrologi mencetak lulusan yang bisa langsung terjun di masyarakat karena ilmu mereka dibutuhkan," papar Suhanto.

Pada kesempatan ini, Mendag Zulhas juga meresmikan gedung baru Akmet yang berlokasi di Jalan Raya Bandung-Sumedang No. Km 25, Kutamandiri, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Peresmian dilakukan secara simbolis dengan penandatanganan prasasti.

Selain itu, pada kesempatan ini Mendag Zulhas juga menyaksikan dilakukannya penandatanganan memorandum of understanding (MoU) antara Plt Sekjen Kemendag Suhanto bersama Wali Kota Cilegon Helldy Agustian. Lewat penandatangan MoU tersebut, peluang lulusan sekolah menengah atas atau kejuruan (SMA/SMK) dari Kota Cilegon untuk melanjutkan pendidikan di Akmet menjadi semakin terbuka lebar.

Penulis: Editor

** Tulisan ini berasal dari tautan berikut ini. (kumparan.com)

  • Share