Search

Webinar Akses Pasar Produk Pangan Indonesia ke Mesir di Era Pandemi

  Dengarkan Berita Ini


Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional, Kasan menjadi pembicara kunci pada Web Seminar (Webinar) “Akses Pasar Produk Pangan Indonesia ke Mesir di Era Pandemi Covid-19” yang diselenggarakan oleh Atase Perdagangan RI Kairo pada Kamis, (2 Juli).

Pada acara ini, Dirjen Kasan mengungkapkan bahwa Kementerian Perdagangan terus mendorong penetrasi ekspor produk Indonesia di tengah pandemi Covid-19. Kemendag juga mengapresiasi upaya para perwakilan perdagangan dalam mempertemukan pelaku ekspor dengan mitra bisnis dari luar negeri melalui webinar seperti ini dan kontak bisnis yang efektif.

Seminar dibuka oleh Duta Besar LBBP RI Kairo, Helmy Fauzy dan menghadirkan beberapa pembicara, yaitu importir Mesir peraih Primaduta Award, General Manager Haggag for Import & Export, Hassan Haggag; Country Manager Salim Wazaran Abu Alata untuk produk Indomie di Mesir, Gunawan Maryanto; serta Presiden Direktur PT Rodamas Inti Internasional untuk produk bumbu masakan Sasa, Hadi Santoso.

Webinar ini dimoderatori oleh Dewan pakar Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Mesir, Syamsu Alam Darwis dan diikuti oleh sekitar 200 peserta yang terdiri dari para pelaku usaha Indonesia yang bergerak di sektor pangan serta perwakilan dari berbagai instansi terkait.

,