Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti memberikan keynote speech pada acara Langkah Membumi 2025 The Habibie Center yang berlangsung di Jakarta, Sabtu (8 Nov).
Wamendag menyampaikan, Green Growth adalah salah satu kunci sukses bagi masa depan perdagangan Indonesia. Green Growth bukan sekedar opsi tetapi strategi ekonomi masa depan Indonesia. Ini merupakan tantangan sekaligus peluang besar untuk meningkatkan produksiproduk hijau dalam negeri.
Wamendag menambahkan, Kementerian Perdagangan dengan dukungan Kementerian Lingkungan Hidup, telah menginisiasi Gerakan Nasional Membersihkan Pasar Nusantara (Gernas Mapan). Gerakan ini merupakan bentuk aksi gotong royong untuk menjaga kebersihan pasar rakyat melalui kegiatan pemungutan, pemilahan, dan pengolahan sampah. Tujuannya adalah agar sampah yang dihasilkan tidak hanya berkurang, tetapi juga dapat diolah menjadi sumber nilai tambah ekonomi bagi masyarakat pasar.
Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Menteri Ekonomi Kreatif, Irene Umar; Miss Universe Indonesia 2024, Clara Shafira; dan VP HC Development & Sustainability InJourney, Robby Saputra.
.
.