Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga menerima kunjungan beberapa media Australia di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin (10 Feb). Media yang hadir adalah Australian Broadcasting Corporation (ABC), The Weekly Times, dan The West Australian.
Kunjungan ini bertujuan untuk mendapatkan pandangan dari Kementerian Perdagangan mengenai Persetujuan Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Australia (Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement/IA-CEPA). Sebelumnya, Pemerintah dan DPR RI telah mengesahkan Rancangan Undang-Undang tentang IA-CEPA pada 6 Februari 2020.
Selain kunjungan ke Kementerian Perdagangan, rombongan media Australia tersebut juga akan melakukan kunjungan ke Jawa Timur dan Sulawesi Selatan. Kunjungan tersebut dalam rangka mendapatkan pandangan mengenai potensi perdagangan antara kedua negara.
.
.