Menteri Perdagangan, Budi Santoso menerima kunjungan Director Goverment Affairs APPAC PT Mattel Indonesia (PTMI), Chole Martinez di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (12 Mar).
Pertemuan tersebut membahas perkembangan industri mainan di Indonesia serta potensi untuk menjadikan Indonesia menjadi pusat manufaktur global untuk produk mainan.
Pada pertemuan ini, PT Mattel Indonesia menyampaikan beberapa tantangan dalam mengekspor produk mainan ke berbagai negara, salah satunya ke India yaitu penerapan tarif preferensi untuk produk mainan yang dianggap cukup tinggi.
Pada kesempatan tersebut, Mendag didampingi oleh Sekretariat Jenderal Kemendag, Isy Karim; Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional, Djatmiko Bris Witjaksono; Direktur Perundingan Bilateral, Danang Prasta Danial; Direktur Ekspor Produk Industri dan Pertambangan, Andri Gilang Nugraha; Kepala Biro Perundang-Undangan Perdagangan Berjangka Komoditi, Sistem Resi Gudang, dan Pasar Lelang Komoditas, Franciska Simanjuntak serta Kepala Biro Hubungan Masyarakat, N.M. Kusuma Dewi.
.
.