Search

Pertemuan Bilateral Wamendag RI dengan Duta Besar Republik Rwanda Jakarta

  Dengarkan Berita Ini


Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti melakukan pertemuan bilateral dengan Duta Besar Republik Rwanda Jakarta, Abdul Karim Herelimana di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (5 Mar).

Pertemuan ini membahas kinerja perdagangan dan investasi kedua negara; perdagangan bilateral Indonesia-Rwanda; dan kerja sama ekonomi Indonesia-Rwanda.

Wamendag RI menyampaikan, total nilai perdagangan Indonesia-Rwanda pada tahun 2024 sebesar USD 0,5 juta atau turun sebesar 59,2% dibandingkan tahun 2023 sebesar USD 1,4 juta. Ekspor Indonesia ke Rwanda sebesar USD 0,4 juta, dan impor Indonesia dari Rwanda sebesar USD 0,1 juta. Indonesia surplus USD 0,3 juta.

Wamendag menambahkan, Rwanda berada pada posisi peringkat ke-208 sebagai negara tujuan ekspor bagi Indonesia, dan ke-179 sebagai negara asal impor.

Pada kesempatan ini, Wamendag RI didampingi oleh Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan Internasional, Johni Martha dan Direktur Perundingan Bilateral, Danang Prasta Danial.

.