Sekretariat Jenderal, Suhanto melakukan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat pada Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei, Taiwan, secara virtual di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin (12 Okt).
Dalam sambutannya, Sekjen menyampaikan bahwa pelantikan pejabat pada hari ini merupakan salah satu upaya optimalisasi kinerja organisasi pada Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia dalam rangka memperkuat penyelenggaraan pemerintahan guna mencapai sasaran strategis Kementerian Perdagangan.
Pelantikan ini juga dalam rangka pengembangan karir pegawai di lingkungan Kementerian Perdagangan. Pengembangan karir pegawai tidak dilakukan semata-mata untuk kepentingan pegawai yang bersangkutan, melainkan lebih diutamakan untuk melakukan pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja penyelenggaraan tugas dan fungsi, terutama untuk pelayanan publik agar tetap berjalan dengan baik.
Para pejabat, baik kepala, wakil kepala, para kepala bidang dan segenap pegawai pada Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia diharapkan dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Kita punya tantangan besar untuk peningkatan ekspor dan investasi terutama di masa Pandemi Covid-19 yang saat ini masih terus berlangsung. Selain itu, diharapkan juga dapat membuat terobosan strategis untuk upaya memulihkan ekspor produk Indonesia dari persaingan berbagai negara di masa pandemi yang saat ini mengguncang perekonomian dunia.
,
,