Staf Ahli Menteri Perdagangan Bidang Pengamanan Pasar, Sutriono Edi menghadiri pelepasan ekspor produk Indonesia ke pasar global di Manokwari, Papua Barat, Jumat (4 Des). Pelepasan ini dilakukan serentak di 16 provinsi oleh Presiden RI, Joko Widodo secara virtual dari Istana Bogor dan dikoordinasikan langsung oleh Menteri Perdagangan Agus Suparmanto di Lamongan, Jawa Timur.
Sutriono Edi menyampaikan apresiasinya kepada para pelaku usaha yang berhasil melakukan ekspor di tengah pelemahan ekonomi global akibat pandemi Covid-19. Pelepasan ekspor secara serentak ini diharapkan dapat terus memotivasi para pelaku usaha, termasuk UKM untuk berinovasi agar dapat menembus pasar global.
Titik pelepasan ekspor dilakukan di Pelabuhan Manokwari dengan total nilai sebesar USD 425,46 ribu. Pelaku ekspor yaitu PT Citra Raja Ampat, Koperasi Manokwari Parata, dan Koperasi Eiber Suth Cokran Mansel dengan produk ekspor yaitu produk perikanan, rumput laut, kepiting, dan kakao. Turut mendampingi pada pelepasan ekspor di Manokwari Wakil Gubernur Papua Barat, Mohammad Lakotani.