Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto melantik 51 Pimpinan Tinggi Pratama serta 99 orang Administrator dan Pengawas di lingkungan Kementerian Perdagangan yang berlangsung di Kantor Kemendag, Jakarta, Senin (30 Nov). Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Perdagangan Nomor 1057 Tahun 2020 dan Nomor 1063 Tahun 2020.
Mendag menyampaikan bahwa pelantikan pimpinan tinggi pada hari ini merupakan salah satu upaya optimalisasi organisasi Kemendag dalam rangka memperkuat penyelenggaraan pemerintahan guna mencapai sasaran strategis Kemendag.
Mendag juga berharap agar setiap pejabat mengutamakan sikap profesionalisme, menegakkan integritas, memberikan pelayanan yang profesional, dan tertib dalam menjalankan tugas jabatan. Setiap pejabat harus ingat terhadap sumpah/janji yang diucapkan pada saat pelantikan dan bersungguh-sungguh menjalankan pekerjaan.
.
.
Acara ini turut dihadiri Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga dan seluruh pejabat Eselon I di lingkungan Kemendag.