Kementerian Perdagangan terus mendukung penetrasi pasar untuk produk unggulan Indonesia melalui partisipasi pada The 20th China ASEAN Expo (CAEXPO) 2023. Pameran tersebut berlangsung pada 16-19 September 2023 di Nanning International Convention and Exhibitor Center (NICEC), Nanning, Guangxi, RRT.
Pada hari pertama pelaksanaan CAEXPO (16 Sep), Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Didi Sumedi didampingi oleh Direktur Pengembangan Ekspor Produk Primer, Merry Maryati melakukan kunjungan pada Paviliun Komoditi Indonesia di CAEXPO 2023.
CAEXPO merupakan kegiatan tahunan yang disepakati pada KTT ASEAN ke-7 di Bali Tahun 2003 dalam kerangka kerja sama perdagangan ekonomi China-ASEAN Free Trade Area (CAFTA).
Sebanyak 68 perusahaan menjadi bagian dari Paviliun Komoditi Indonesia yang berada di Hall D15 dengan luas 2.150 sqm. Paviliun tersebut terbagi atas 4 zona, yaitu consumer goods, spa, beauty, and herbal; food and beverage; fashion and accessories; home décor and furniture.
Dirjen Didi berharap, melalui partisipasi CAEXPO 2023, Indonesia dapat memperkenalkan potensi perdagangan, investasi, dan jasanya ke dunia.
CAEXPO 2023 akan dibuka secara resmi oleh Perdana Menteri RRT, Li Qiang pada 17 September 2023 dan akan dihadiri oleh beberapa petinggi negara ASEAN, termasuk Wakil Presiden Indonesia, KH Ma'ruf Amin yang kemudian diagendakan untuk membuka secara resmi Paviliun Komoditi dan Paviliun City of Charm Indonesia.