Search

Mendag Pada Webinar "Kenali Local Brand yang Mengusai Pasar Global"

  Dengarkan Berita Ini


Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto menjadi narasumber pada kegiatan web seminar (webinar) dengan tema "Kenali Local Brand yang Mengusai Pasar Global" di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (24 Juni).

Dalam sambutannya, Mendag menyampaikan bahwa untuk menjaga perekonomian Indonesia, seiring dengan meredanya pandemi COVID-19 di beberapa negara dan dibukanya kembali aktivitas perekonomian sejak Mei 2020, Kemendag mengeluarkan beberapa kebijakan strategis dalam mendorong kinerja perdagangan Indonesia di era normal baru.

Terkait hal tersebut, Kemendag antara lain telah melakukan promosi produk lokal ke luar negeri melalui misi dagang, keikutsertaan pameran internasional, Indonesia Design Development Center sebagai platform fasilitasi desain bagi produk ekspor Indonesia, serta memaksimalkan peran perwakilan perdagangan di luar negeri sebagai agen pemasaran.

Kemendag juga terus berupaya untuk memberikan kemudahan bagi para pelaku UKM dan besar untuk dapat memantapkan bisnisnya baik di pasar lokal ataupun global. Hal tersebut menjadi salah satu fokus utama Kemendag dalam rangka meningkatkan dan memperluas pangsa pasar produk-produk ekspor Indonesia di pasar global.

Pada kesempatan tersebut, Mendag didampingi oleh Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Kasan; Direktur Pengembangan Produk Ekspor, Olvy Andrianita serta Direktur Pengembangan Promosi Dan Citra, Tuti Prahastuti.

,