Search

Mendag pada Rakor Nasional Indonesia Maju Pemerintah Pusat dan Forkopimda Tahun 2019

  Dengarkan Berita Ini


Turut hadir sebagai narasumber lainnya pada sesi diskusi ini yaitu Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki; Wakil Menteri BUMN, Budi G. Sadikin; dan Direktur Jenderal Industri Agro, Abdul Rochim.

Pada kesempatan ini, Mendag didampingi Kepala Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan, Kasan.

Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto menjadi salah satu narasumber sesi diskusi ke-6 Rapat Koordinasi (Rakor) Nasional Indonesia Maju Pemerintah Pusat dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Tahun 2019 di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13 Nov).

Mendag juga menyatakan, dalam mewujudkan struktur ekonomi yang semakin maju/kokoh, diperlukan kekuatan dan daya tahan perekonomian nasional dengan memperkuat ketahanan ekonomi untuk pertumbuhan yang berkualitas.

Mendag menyampaikan bahwa kegiatan perdagangan merupakan penggerak utama pembangunan perekonomian nasional yang memberikan daya dukung dalam meningkatkan produksi. Selain itu juga sebagai menciptakan lapangan pekerjaan, meningkatkan ekspor dan devisa, memeratakan pendapatan, serta memperkuat daya saing produk dalam negeri demi kepentingan nasional.