Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto menjadi pembicara pada Konferensi Coaltrans Asia 2020 secara virtual, Jakarta, Senin (23 Nov).
Mendag menjelaskan bahwa Indonesia merupakan negara penghasil batu bara terbesar ke-4 setelah Tiongkok, India, dan Amerika Serikat. Indonesia telah mengekspor batu bara ke 5 negara tujuan, yaitu Tiongkok, India, Jepang, Malaysia, dan Filipina.
Tren ekspor batu bara Indonesia tahun 2015–2019 naik 11,7%, sedangkan pada Januari—September 2020, ekspor batu bara senilai 12,3 juta USD atau menurun sebesar 25,45%.
Mendag menambahkan, terdapat beberapa tantangan yang harus dihadapi oleh tiap negara di tengah situasi pandemi Covid-19 ini, yaitu terkait pencemaran lingkungan, peralihan ke energi yang dapat diperbarui, dan adanya fluktuasi harga.