Menteri Perdagangan, Budi Santoso menerima kunjungan Gubernur Aceh, Muzakir Manaf di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin (19 Jan).
Pertemuan tersebut membahas berbagai upaya pemulihan daerah terdampak bencana di Aceh termasuk kebutuhan pangan dan juga sarana perdagangan.
Mendag Busan menyatakan dukungan terhadap upaya upaya pemulihan Aceh pascabencana banjir, khususnya di sektor perdagangan, melalui penguatan distribusi barang kebutuhan pokok, pemulihan aktivitas usaha, serta perbaikan sarana dan prasarana perdagangan guna mendorong kembali roda perekonomian daerah.
,
,
Turut mendampingi Mendag pada kesempatan tersebut, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Iqbal Shoffan Shofwan dan Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri, Tommy Andana.