Search

Mendag Kunjungi Pasar Kosambi dan Pasar Sederhana, Bandung, Jawa Barat

  Dengarkan Berita Ini


Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi bersama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengunjungi Pasar Kosambi dan Pasar Sederhana, Bandung, Jawa Barat, Selasa (13 Apr).

Mendag menyampaikan, Kemendag akan memastikan stabilitas harga dan ketersediaan bapok di masyarakat selama bulan puasa dan menjelang Idulfitri. Dari hasil pantauan, secara keseluruhan pasokan bapok mencukupi. Secara umum, komoditas bapok di pasar tidak mengalami gejolak harga.

Pada hari pertama puasa ini, harga bapok di Pasar Kosambi dan Pasar Sederhana juga terpantau stabil. Harga cabai merah keriting, cabai merah besar, dan cabai rawit merah mengalami penurunan harga 20–25% atau sekitar Rp60.000–80.000/kg dibandingkan minggu lalu.

Mendag menegaskan bahwa Kemendag akan terus melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah, pelaku usaha, dan industri untuk menjaga pasokan dan harga bapok tetap stabil agar masyarakat dapat melakukan ibadah puasa dengan tenang.

,

.