Kementerian Perdagangan menerima audiensi PT Pertamina Lubricants yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (23 Juni). Pertemuan dilaksanakan untuk membahas langkah-langkah peningkatan ekspor produk pelumas Indonesia ke Bangladesh.
Pertemuan audiensi dipimpin oleh Direktur Perundingan Bilateral, Ni Made Ayu Marthini dan dihadiri perwakilan dari kementerian/Lembaga terkait, antara lain Kemendag, Kemenperin, Kemlu, Kementerian ESDM, dan KBRI Dhaka.
Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants, Andria Nusa menyampaikan tentang perkembangan ekspansi bisnis anak perusahaan PT Pertamina (Persero) ke luar negeri. Bangladesh disasar sebagai salah satu negara tujuan utama pengembangan usaha perusahaan mengingat besarnya populasi, tingginya pertumbuhan ekonomi, dan pesatnya pembangunan infrastruktur dan industri di negara tersebut.
Direktur Perundingan Bilateral menyambut baik rencana PT Pertamina Lubricants tersebut serta menyampaikan bahwa kedua negara tengah dalam perundingan Indonesia-Bangladesh Preferential Trade Agreement (IB-PTA).
Kementerian Perdagangan akan mengupayakan akses pasar yang lebih baik untuk produk ekspor PT Pertamina Lubricants ke Bangladesh melalui perundingan IB-PTA serta akan berkoordinasi lebih lanjut dengan kementerian/lembaga terkait untuk menggali peluang kerja sama G-to-G guna memfasilitasi pengembangan usaha PT Pertamina Lubricants di Bangladesh.
,