Search

Business Counseling Virtual untuk Pasar Wilayah Afrika

  Dengarkan Berita Ini


Dalam rangkaian acara Trade Expo Indonesia Digital Edition 2021, digelar kegiatan Business Counseling Virtual untuk pasar ekspor wilayah Afrika, pada Rabu (3 Nov).

Kegiatan ini bertujuan untuk menyebarluaskan informasi pasar, terutama tentang peluang dan strategi memasuki pasar ekspor di Afrika, khususnya ke negara Mesir, Nigeria, dan Afrika Selatan.

Hadir sebagai narasumber pada acara ini yaitu Atase Perdagangan RI Kairo, Irman Adi Mufthi; Kepala ITPC Lagos, Hendro Jonathan Manurung; dan Kepala ITPC Johannesburg, Anggun Paramita Mahdi.

Para perwakilan perdagangan di wilayah Afrika tersebut memaparkan peluang dan strategi memasuki pasar ekspor di negara akreditasi, berbagai produk potensial, serta tantangan dan tips untuk para eksportir khususnya untuk menghindari scam dalam bisnis bagi yang berminat memasuki pasar Mesir, Nigeria, dan Afrika Selatan.

Business Counseling ini diikuti oleh 170 peserta pelaku usaha yang antusias untuk melakukan konsultasi kepada para perwakilan perdagangan.

Dalam rangkaian acara Trade Expo Indonesia Digital Edition 2021, telah terselenggara business counseling virtual untuk secara berturut-turut untuk pasar ekspor wilayah Asia Tenggara, Asia Timur, Timur Tengah, Asia dan Australia, Amerika, Eropa, dan Afrika yang berlangsung hari ini.