Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengungkapkan, harga barang kebutuhan pokok masih terpantau stabil, meskipun harga bahan bakar minyak bersubsidi mengalami kenaikan beberapa waktu lalu. Kementerian Perdangan akan terus memastikan harga barang kebutuhan pokok tetap stabil.