Search

Wamendag pada Rakor Penyampaian Hasil Kajian Kebijakan Penugasan Khusus PT Pertamina (Persero)

  Dengarkan Berita Ini


Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti menghadiri Rapat Koordinasi (rakor) Penyampaian Hasil Kajian Kebijakan Penugasan Khusus PT Pertamina (Persero) yang berlangsung di Jakarta, Rabu (15 Jan). Rakor ini dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.

Wamendag menyatakan, Kementerian Perdagangan mendukung langkah-langkah pemerintah dalam rangka perundingan agreements on reciprocal trade bersama Amerika Serikat yang di pimpin oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menjelaskan bahwa kebijakan pembelian dan investasi energi dari AS merupakan kompensasi atas defisit neraca perdagangan AS terhadap Indonesia. Kondisi tersebut selama ini berdampak pada pengenaan tarif masuk lebih dari 32 persen yang kemudian diturunkan menjadi 19 persen.

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Menteri ESDM, Yuliot Tanjung; Wakil Menteri Luar Negeri, Arif Havas Oegroseno; Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak; Direktur PJKAKI KPK, Kartika Handaruningrum; Inspektur Jenderal Kemenkeu, Awan Nurmawan Nuh; Sekretaris BP BUMN, Rabin Indrajad Hattari; serta Managing Director Risk Management BP Danantara, Riko Banardi.

.

.