Search

Pertemuan Bilateral Indonesia-Cina

  Dengarkan Berita Ini


Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita melakukan pertemuan bilateral dengan Wakil Menteri Perdagangan Cina, Wang Shouwen di sela-sela kegiatan G20 Ministerial Meeting on Trade and Digital Economy di Tsukuba, Jepang, Sabtu (8/5).

Pertemuan membahas peningkatan perdagangan antara kedua negara, khususnya ekspor produk sarang burung walet dan produk pertanian ke Cina.

Dalam pertemuan tersebut, Mendag didampingi Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional, Iman Pambagyo.