Search

Pengenalan Sekolah Garuda di Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara

  Dengarkan Berita Ini


Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti bersama Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Diana Kusumastuti menghadiri acara Pengenalan Sekolah Garuda di Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara, Rabu (8 Okt).

Sekolah Garuda merupakan bagian dari transformasi pendidikan Indonesia untuk menyiapkan Generasi Emas yang akan memimpin Indonesia Emas 2045. Program ini memperluas akses pendidikan unggul yang inklusif, serta meracik talenta sains dan teknologi dari anak-anak berprestasi dari seluruh penjuru negeri.

Wamendag menyampaikan, pembangunan sumber daya manusia (SDM) merupakan salah satu prioritas Presiden RI Prabowo Subianto untuk mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Wamendag menegaskan, Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi salah satu kekuatan ekonomi dunia karena ditopang oleh bonus demografi, di mana sekitar 68 persen penduduknya merupakan kelompok usia produktif.

Acara ini turut dihadiri oleh Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Wa Ode Rabia Al Adawia; Gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka; Bupati Konawe Selatan, Irham Kalenggo; dan Direktur Sarana Perdagangan dan Logistik Kementerian Perdagangan, Sri Sugy Atmanto.

.