Search

Pembukaan Pameran Info Franchise and Business Concept 2019

  Dengarkan Berita Ini


Pameran IFBC merupakan salah satu pameran waralaba nasional yang dapat memberikan peluang baru bagi pengembangan bisnis waralaba.

Kementerian Perdagangan berpartisipasi dalam pameran waralaba nasional, Info Franchise and Business Concept (IFBC). Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Suhanto membuka Pameran IFBC 2019 ini di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (22 Nov).

Dalam sambutannya, Suhanto menyampaikan bahwa Kemendag telah menyempurnakan kebijakan waralaba dengan menerbitkan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Waralaba. Permendag ini menyederhanakan 4 Permendag sebelumnya menjadi hanya 1 Permendag yang mengatur bisnis waralaba.

Pada kesempatan ini, Dirjen PDN didampingi oleh Direktur Bina Usaha dan Pelaku Distribusi, I Gusti Ketut Astawa.

Beberapa penyempurnaan pengaturan waralaba dalam permendag baru ini, yaitu menyederhanakan proses permohonan Surat Tanda Pendaftaran Waralaba (STPW) secara daring dengan mengakses laman OSS, menyederhanakan dokumen persyaratan STPW menjadi Prospektus Penawaran Waralaba bagi Pemberi Waralaba dan Perjanjian Waralaba bagi Penerima Waralaba, dan menghilangkan batasan persentase dalam kewajiban penggunaan produk dalam negeri.