Sementara itu, di gudang distributor UD Sukses Karya Mandiri, Lasminingsih melihat persediaan tepung terigu, minyak goreng, dan gula.
Lasminingsih juga meninjau Gudang Bulog Cakranegara I yang menyimpan stok minyak goreng kita dan gula. Minyak goreng di gudang tersebut tersedia sebanyak 23.166 liter yang mencukupi kebutuhan selama 4 bulan, sementara total minyak goreng kita di seluruh NTB tercatat sebanyak 68.582 liter. Sedangkan stok gula di gudang tersebut tersedia sebanyak 221 ton dan akan datang lagi tambahan 150 ton. Gula di seluruh NTB per hari ini tercatat 331 ton.
Kementerian Perdagangan terus menujukkan komitmennya untuk memastikan terjaganya ketersediaan stok dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok (bapok). Mengawali rangkaian kegiatan pantauan bapok di Nusa Tenggara Barat, Kementerian Perdagangan yang diwakili Staf Ahli Menteri Perdagangan Bidang Perdagangan Jasa, Lasminingsih mengunjungi Bulog Divre NTB di Komplek Pergudangan Cakranegara II hari ini, Minggu (28/4).
Sedangkan total persediaan Bulog untuk beras medium di Provinsi NTB tercatat sebanyak 52.000 ton. Jumlah ini dapat mencukupi kebutuhan hingga 12 bulan ke depan.
Di gudang Bulog tersebut tersimpan stok beras medium sebanyak 3.600 ton yang berasal dari sumber lokal dan dijual Bulog dengan harga Rp8.100/kg. Di pasaran, beras medium sekarang dijual 9.000/kg.