Menteri Perdagangan, Budi Santoso menerima kunjungan Pedagang Pasar Tanah Abang Jakarta di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakartra, Rabu (21 Jan).
Pertemuan tersebut membahas langkah-langkah sinergitas untuk mempromosikan Tanah Abang yang saat ini mulai bangkit.
Mendag menyampaikan, Kementerian Perdagangan akan melakukan langkah-langkah strategis nasional, baik secara kegiatan maupun kebijakan untuk mendukung perdagangan dalam negeri.
Pada kesempatan tersebut, Mendag didampingi oleh Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Iqbal Shoffan Shofwan; Direktur Pemasaran Produk Dalam Negeri, Dewi Rokhayati; serta Kepala Biro Hubungan Masyarakat, N.M. Kusuma Dewi.
,
,