Search

Kemendag Menerima Delegasi Bisnis Oman

  Dengarkan Berita Ini


Dalam rangkaian Trade Expo Indonesia ke-39, Sekretaris Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional, Muhammad Suaib Sulaiman dan Tenaga Ahli Mendag Bidang Pengembangan Ekspor, Didi Sumedi menerima delegasi bisnis dari Oman di ICE, BSD City, Tangerang, Banten, pada Kamis (10 Okt).

Dalam pertemuan tersebut, Suaib menyampaikan apresiasi kepada Delegasi Oman dan KBRI Muscat yang telah berpartisipasi di Trade Expo Indonesia ke-39 dan menyatakan siap untuk memajukan kerja sama perdagangan kedua negara.

Delegasi bisnis Oman menyampaikan permohonan inisiasi pembentukan Indonesia-Oman Free Trade Agreement (FTA) melalui skema Gulf Cooperation Countries (GCC).

Pihak Oman yang berpengalaman di bidang minyak dan gas juga menyampaikan rencana investasinya di Indonesia.

Turut hadir dalam pertemuan ini Duta Besar RI Muscat dan jajarannya.