Search

Ibadah dan Perayaan Natal 2025 & Tahun Baru 2026 di Lingkungan Kementerian Perdagangan

  Dengarkan Berita Ini


Menteri Perdagangan, Budi Santoso bersama Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti menghadiri Ibadah dan Perayaan Natal 2025 & Tahun Baru 2026 yang berlangsung di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Jumat (23 Jan).

Mendag Busan menyampaikan bahwa keberagaman bukanlah sebagai suatu penghalang, melainkan kekuatan yang menyatukan kita. Sebagai bagian dari masyarakat global, kita memiliki tanggung jawab untuk berkontribusi dalam mendorong transformasi ekonomi Indonesia berkelanjutan.

Mendag Busan mengajak seluruh pegawai dan insan di Kementerian Perdagangan untuk menjadi agen perubahan di lingkungan masing-masing.

Acara diawali dengan ibadah natal yang dipimpin oleh Pastor Nikasius Lucky dan Pendeta Arson Arunde. Para peserta mengikuti ibadah dengan hikmat.

Pada kesempatan ini, Kemendag turut memberikan tali kasih kepada Yayasan Komunitas Anak Maria Immaculata (KAMI), Yayasan Panti Asuhan Griya Asih, Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas, petugas keamanan, petugas kebersihan, supir dan teknisi.

.